Cegah Kenakalan Remaja Polsek Gurah Polres Kediri Beri Edukasi Di SMPN Gurah
RADIOONAIRFMPARE.COM ||Kab.Kediri - Mencegah kenakalan remaja, khususnya tingkat pelajar, Polsek Gurah memberikan edukasi di sekolahan. Kegiatan ini dilakukan di sekolahan SMPN Gurah, Kamis (8/5/2025).
Kapolsek Gurah Iptu Ardian Wahyudi menuturkan kegiatan edukasi kepada pelajar ini bertajuk Polisi Pengasuh Siswa. Program Polisi Pengasuh Siswa ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran hukum terhadap pelajar dan mencegah tindak kriminalitas atau kejahatan.
" Program ini dalam rangka mendukung pendidikan sehingga para pelajar sadar akan pentingnya tidak melakukan pelanggaran yang merugikan diri sendiri, seperti tindak kejahatan," tutur Iptu Yudi.
Pada kegiatan tersebut, Polsek Gurah memberikan edukasi bahaya kenakalan remaja. Termasuk peredaran narkoba, balap liar dan kegiatan yang negatif.
Dengan adanya program Polisi Pengasuh Siswa ini diharapkan kepada para pelajar dapat memberikan contoh yang baik dan benar kepada lingkungan sekitar.
" Tentunya kami mendukung kegiatan positif yang dilakukan oleh pelajar," jelas Kapolsek Gurah.
Menurut Iptu Yudi, para pelajar ini adalah generasi penerus bangsa yang dapat memberikan contoh yang baik dan benar. Maka dari itu kepada para pelajar agar meningkatkan kemampuan lebih giat belajar dan berlatih untuk mempersiapkan diri sebagai generasi emas penerus bangsa.
" Program Polisi Pengasuh Siswa ini terus kami lakukan dengan keliling atau mendatangi sekolah-sekolahan untuk mencegah tindak kriminalitas terhadap para pelajar," ungkap Iptu Yudi.
REPORTER : Sigit/Himas
Post a Comment